Logo Baru Google

Logo bariu Google ini tampak lebih flat dan menarik, sejalan dengan konsep Material Design yang telah dianut oleh raksasa teknologi yang berbasis Mountain View ini sejak rilis Android 5.0 Lollipop.



“Seperti yang Anda lihat, kami mengambil logo dan branding Google (yang awalnya didesain untuk laman desktop), dan mengubahnya menjadi pengalaman komputasi tanpa batas yang bekerja antar perangkat dan beragam interaksi pengguna (misalnya lewat sentuhan, ketikan, dan suara). Ini bukan pertama kalinya kami mengganti tampilan kami, dan kemungkinan besar tidak akan menjadi yang terakhir.”

Tapi pembaruan hari ini adalah refleksi yang sesuai dari beragam cara Google bekerja untuk Anda, baik melalui Search, Maps, Gmail, Chrome, dan lainnya. Kami tetap mengambil yang terbaik dari Google (simpel, friendly, berwarna-warni), dan kembali memahatnya tak hanya untuk Google masa kini, tapi untuk Google masa depan,” keterangan resmi Google yang dilansir dari Detik (01/09/2015).

Google tak hanya mengganti logo Google yang tampil pada laman mesin pencarinya, tetapi juga mengganti logo aplikasi mobile miliknya. Sebelumnya, aplikasi Google menggunakan logo berwarna biru dengan huruf G. Kini logo tersebut diganti dengan huruf G dengan paduan warna-warni yang menarik. Logo Google pada widget pencari pada ponsel Android juga turut berubah setelah update terbaru dirilis.

Perubahan logo Google ini juga melambangkan perubahan yang pesat di dunia teknologi. Raksasa mesin pencari ini menghadirkan komunikasi visual baru melalui hadirnya logo baru yang flat dan lebih segar. Google juga mengubah ikon mic pada fasilitas voice search menjadi lebih berawarna.

Related Posts:

0 Response to "Logo Baru Google "