Fitur-Fitur Keren Yang Ada di Samsung Galaxy Note Edge.

Fitur-Fitur Keren Yang Ada di Samsung Galaxy Note Edge - Setidaknya terdapat 7 fitur keren yang disematkan Samsung pada layar lengkung phablet Galaxy Note Edge. Seperti yang kita ketahui, phablet Samsung Galaxy Note Edge ini telah diperkenalkan di ajang IFA 2014 bersama dengan Galaxy Note 4.


Penasaran dengan 7 fitur kereb Galaxy Note Edge? Simak ulasan 7 fitur keren layar lengkung Galaxy Note Edge berikut ini.


  • Layar lengkung phablet Samsung Galaxy Note Edge ini dapat digunakan untuk menampung sejumlah aplikasi favorit atau aplikasi yang sering digunakan oleh pengguna dan dapat dikostumisasi sesuai keinginan.
  • Sisi lengkung layar Galaxy Note Edge dapat digunakan untuk menampilkan informasi mengenai cuaca, suhu, dan prediksi cuaca. Tak hanya itu, layar tersebut juga menampilkan informasi waktu.
  • Twitter juga dapat ditampilkan di layar lengkung Galaxy Note Edge ini, sehingga kita bisa mengakses timeline atau berkicau dengan cepat melalui layar tersebut.
  • Bagi yang bergelut di dunia bisnis dan pasar saham, layar lengkung Galaxy Note Edge juga dapat dimanfaatkan untuk menampilkan informasi harga saham.
  • Agar selalu up to date dengan peristiwa dan kabar terkini, kita dapat memanfaatkan layar lengkung Galaxy Note Edge untuk menampilkan headline berita terbaru melalui live feed.
  • Layar lengkung Galaxy Note Edge ini juga dapat mengihibur kita dengan hedirnya game mini, salah satunya adalah Memory Match.
  • Layar lengkung tersebut juga dapat menampilkan pesan yang telah dikostumasi atau menampilkan foto sesuai keinginan pengguna.

Sebenarnya tak hanya 7 fungsi yang disebut di atas saja karena layar lengkung juga dapat menampilkan kontrol kamera saat pengguna mengaktifkan aplikasi kamera. Hal ini membuat viewfinder kamera menjadi lebih luas. Layar lengkung Galaxy Note Edge ini masih menyimpan sejumlah kemampuan lain yang harus dieksplorasi lebih dalam, seperti yang dilansir dari Phone Arena (05/09/2014).

Related Posts: