Spesifikasi Notebook Asus N43SL

Spesifikasi lengkap notebook N43SL

Spesifikasi lengkap notebook N43SLProsesor: Intel Core i7 2670QM 2.2 GHz
Sistem Operasi : Windows 7 Home Premium Asli
Chipset: Intel HM65 Express Chipset
Memori: DDR3 1333 MHz SDRAM, 2GB,/4 GB, 2xSO-DIMM socket for expansion up to 8G SDRAM
Display: 14.0" 16:9 HD (1366x768) LED Backlight Asus Splendid Video Intelligent Technology
Grafis: NVIDIA GeForce GT 540M 2GB DDR3 VRAM
Storage :2.5" SATA 640GB 5400rpm
Drive Optik: Super-Multi DVD
Card Reader: 7-in-1 card reader (SD/SDHC/SDXC/MS/MS Pro/MS Duo/ MMC)
Kamera: 2 Mega Pixel Fixed web camera VGA Web Camera
Audio: Built-in Speakers And Microphone, Bang & Olufsen ICEpower, SonicFocus
Baterai: 6Cells 5200 mAh 56 Whrs
Adaptor Daya: Output : 19 V DC, 4.74 A, 90 w, Input : 100 -240 V AC, 50/60 Hz universal
Dimensi : 35 x 24 x 3.3 cm (WxDxH)
Berat : 2.4 kg (dengan baterai 6 cell)

ASUS kali ini memperkenalkan notebook kelas entertainment, dengan tampilan yang menawan. N43SL merupakan notebook ideal untuk memuaskan telinga dan mata Anda.

Vendor asal Taiwan menawarkan tampilan menarik dengan perpaduan warna abu-abu dengan hitam, ditambah desain pada bagian samping yang mempunyai lekukan sehingga membuat perangkat ini menjadi lebih menarik.

Mengingat notebook ini dihadirkan bagi kelas entertainment, maka Asus melengkapi perangkat ini dengan fitur dan spesifikasi yang mendukung. Sebagai notebook entertainment, N43SL tentu saja memberikan sensari suara yang enak didengar.

N43SL menghadirkan teknologi SonicMaster dengan Speaker Bang & Olufsen, yang memberikan sensasi suara yang enak didengar. Dilengkapi space speaker yang cukup besar sehingga ketika Anda mendengar musik atau bermain game, kemampuan suara ini akan sangat mendukung.

Selain itu, notebook ini mempunyai layar yang cukup besar, yaitu 14 (1366X768) LED Backlight dengan dimensi 35x24x2,3 cm, membuat tampilan menjadi lebih tajam dan enak dilihat. Tampilan tersebut sangat mendukung ketika Anda menonton, mengetik, dan bermain game. Sayangnya, dengan ukuran layar tersebut serta berat 2,4kg membuatnya menjadi kurang nyaman jika dibawa kemana-mana.

N43SL memiliki layar yang kurang cocok digunakan di luar ruangan atau siang hari, karena tampilannya yang glossy mudah memantulkan cahaya dan bayangan.

Memiliki prosesor Intel Core i7 2670QM, menjalankan OS Windows 7 serta dilengkapi kapasitas hard disc yang cukup besar yaitu 640GB, dapat mempermudah Anda untuk menyimpan data atau file multimedia.

Sebagai notebook entertainment, perangkat ini memiliki kemampuan tampilan yang baik. Ketika Anda membuka berbagai aplikasi, seperti microsoft office, musik, game dan browsing secara bersamaan maka notebook ini tetap berjalan tanpa ada masalah.

Walaupun memiliki kemampuan yang baik, N43SL memiliki daya tahan baterai yang boros, sehingga ketika Anda membawanya keluar ruangan, pastikan selalu membawa adopter. Notebook ini memiliki daya tahan baterai 5200 mAh atau sekira 3 jam.

Sementara itu notebook ini memiliki tuts keyboard yang cukup besar dan berdekatan, sehingga kadang membuat salah ketik. Tapi masalah tersebut bisa diatasi dengan membiasakan diri menggunakannya.

Related Posts:

Lenovo IdeaPad Y570 - Informasi Laptop Terbaru

Lenovo IdeaPad Y570 adalah laptop kelas high end. Dilihat dari ukurannya, laptop ini benar-benar besar. Bagian dalamnya juga dibekali dengan spesifikasi yang berbobot, dalam arti mampu menampilkan performa komputasi yang mumpuni. Mari kita simak lebih jauh seperti apa kemampuan laptop yang satu ini.
Lenovo IdeaPad Y570 - Informasi Laptop Terbaru
Desain Besar

IdeaPad Y570 secara kasat mata memang memiliki ukuran yang tebal dan cukup berat untuk ditenteng. Mungkin ini akan sedikit menyulitkan bagi mereka yang suka membawa laptop untuk berbagai keperluan.

Eksterior laptop berbahan plastik solid dengan semacam tekstur berwarna hitam. Sekelilingnya dihiasi aksen berwarna orange untuk menambah gaya. Sedangkan bagian interior dalamnya terbuat dari semacam metalik.

Keyboard di laptop ini bergaya chicklet dengan ukuran besar dan cukup lebar rentang jaraknya antara satu dengan yang lain. Tombol keyboard juga memiliki semacam kontur untuk menyesuaikan dengan ujung jari. Secara umum, keyboard ini nyaman ditekan untuk keperluan mengetik.

Tidak seperti di kebanyakan laptop, area touchpad di Y570 terletak agak menyamping ke sebelah kiri. Lagi-lagi, ukurannya lebar sehingga pengguna bisa bergerak dengan bebas untuk mengendalikan laptop.

Berbagai macam tombol dan port menghiasi sekujur bodi IdeaPad Y570. Laptop gambor tersebut dilengkapi dengan port USB, USB/eSata combo port, 6-in-1 SD card reader (SD, SD-pro, MMC, MS, MS-pro and XD), headphone jack, mic jack, konektor VGA monitor, HDMI, RJ-45 Ethernet port dan 2xMini-PCIe.

Secara keseluruhan, penampilan Y570 memang biasa-biasa saja. Laptop ini agaknya memang tidak mengutamakan gaya sebagai daya tarik utama namun lebih kepada sisi fungsionalitas.

Performa berbobot

Dengan bentang layar 15,6 inch widescreen, Y570 nyaman digunakan untuk menyaksikan konten multimedia. Resolusi layarnya mencapai 1.366 x 768 dan dapat memutar video HD 720p. Secara umum, tampilan layar cukup cemerlang meskipun tidak ada yang istimewa dalam teknologinya.

Lenovo membenamkan prosesor Intel core i7 2630 Sandy Bridge dengan Intel Turbo Bosst Technology dan memory DDR3 4 GB. Di sektor grafis, Y570 mempercayakannya pada Nvidia GeForce GT555M yang dilengkapi dengan teknologi Nvidia Optimus. Teknologi ini dapat mengoptimalisasi penggunaan kartu grafis.

Komputer jinjing ini memiliki kapasitas hardisk lega sebesar 750 GB SATA yang tentunya bisa memuat banyak data. IdeaPad Y570 juga mengandalkan Windows Enhanced Experience 2.0 untuk mempercepat waktu loading Windows 7 yang diusungnya.

Bisa ditebak, IdeaPad Y570 pun memiliki performa bagus dalam menangani tugas komputasi sehari-hari. Ia bisa menjelajah web, mengecek email dan mengerjakan software Office dengan baik, tanpa kendala. Pemutaran video dan video streaming juga berjalan lancar.

Output Suara Mantap

IdeaPad Y570 memakai Windows 7 Home Premium dengan berbagai software lainnya seperti bundling software untuk webcam, CyberLink YouCam. Lenovo juga menyertakan fitur sekuriti khasnya, Veriface. Fitur ini mampu mengenali wajah pengguna sebagai kunci untuk masuk ke dalam sistem laptop.

Tools lain yang disertakan oleh Lenovo seperti OneKey Rescue untuk back up sistem dan Recovery. Untuk keamanan dari terjangan virus, sudah disediakan McAfee VirusScan Plus.

IdeaPad Y570 membawa baterai 6 cell yang diklaim bisa bertahan sampai 4 jam untuk pemakaian normal. Ketahanan baterai ini tentunya bisa berkurang jika pengguna menggunakannya untuk terus menerus main game atau mengakses internet. Ketika diujicoba memakai secara wajar, mengakses internet dan memutar video, baterai memang dapat bertahan kurang lebih 4 jam.

Di bidang suara, Lenovo menyertakan speaker dari JBL. Suara yang terdengar dari dua speakernya terbukti mendetail dan nyaman di telinga. Malah terdengar lebih menggelegar dibandingkan dengan laptop yang lain. Diputar dalam volume tinggi pun, output suara tidak pecah.

Kesimpulan

IdeaPad Y570 adalah laptop yang berbobot luar dalam. Selain memang benar-benar berbobot dan besar bentuknya, performa yang diusungnya juga mumpuni. Wajar memang mengingat laptop ini termasuk dalam jajaran multimedia. Memang jika dilihat dari tampangnya, laptop ini terkesan biasa saja. Namun fungsi dan kemampuannya bertenaga. Sektor multimedia juga ditanganinya dengan baik. Peminat bisa menebusnya di kisaran harga Rp 11 juta.

Kelebihan:
- Perfoma multimedia solid
- Kinerja tinggi
- Speaker jernih

Kekurangan:
- Desain biasa saja, bobot berat

http://www.detikinet.com/read/2011/11/29/164318/1778348/406/ideapad-y570-si-besar-yang-bertenaga?i992205rev

Related Posts:

4 Fitur Office 365

4 Fitur Office 365 - Microsoft mengeluarkan lebih dari 30 update terbaru untuk Office 365 yang diklaim dapat meningkatkan kolaborasi dan komunikasi. Namun dari sederet update itu, ada 4 fitur yang paling diandalkan.
Office 365

1. Layanan dukungan untuk Lync pada Mac. Pengguna Mac kini dapat menggunakan layanan instant messaging, presence dan konferensi video melalui Office 365.

2. Layanan SharePoint Business Connectivity baru yang memungkinkan pengguna terhubung dengan informasi di dalam aplikasi bisnis inti perusahaan, seperti CRM (Customer Relationship Management) atau aplikasi SAP.

3. Layanan dukungan untuk Windows Phone 7.5. Pengguna dapat mengakses dan memperbaharui dokumen di SharePoint Online dari mana saja, dengan menggunakan Windows Phone.

4. SkyDrive hadir dengan app-centric sharing yang lebih sederhana untuk Office, manajemen dokumen yang handal dan melakukan pengunggahan yang lebih mudah dengan menggunakan HTML5.

Berbagi dokumen Office hanya dengan sekali klik. Bekerja sama dengan siapapun -- di seluruh layanan email dan jaringan yang terhubung seperti Facebook atau LinkedIn.

"Berita-berita yang beredar saat ini menggambarkan bagaimana kita mampu melakukan eksekusi pada komputasi awan, yang belum pernah ada sebelumnya; dengan lebih banyak pelanggan, lebih banyak kapabilitas dan komitmen yang melebihi pemain lain di industri ini," ujar Takeshi Numoto, Corporate Vice President, Microsoft Office Division, dalam keterangannya, Rabu (30/11/2011).

Office 365 kini telah bisa diuji coba oleh pengguna komputer di Indonesia. Layanan berbasis komputasi awan menghadirkan kolaborasi Microsoft Office, SharePoint Online, Exchange Online dan Lync Online yang terintegrasi.

Related Posts:

Spesifikasi Samsung Galaxy Y CDMA



Samsung Galaxy Y CDMA adalah Smartphone Android yang menggunakan sistem operasi Android 2.3.6 Gingerbread dan diperkuat prosesor 800 MHz BCM2 1552. Ponsel ini memiliki layar sentuh besar berukuran 3.0 inci QVGA TFT (320 x 240), dilengkapi oleh kamera 2 megapixel, memori internal160 MB dengan gratis MicroSD 2 GB.

Samsung Galaxy Y Esia
Samsung Galaxy Y Smartfren
Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy Y CDMA

Network: CDMA 2000-1X 800 MHz EVDO Rev. A
Ukuran/Berat: 104 x 58 x 11.5 mm / 97.5 g
Layar: TFT capacitive touchscreen, 256K colors
Ukuran layar: 240 x 320 pixels, 3.0 inches (~133 ppi pixel density) - TouchWiz UI - Touch sensitive controls - Multi-touch input method
Audio Jack: 3,5mm Jack Audio
Fitur Audio: Vibration; MP3, WAV ringtones
Speakerphone: Ya
Memori Internal: 160 MB
Memory External: microSD, up to 32GB
3G: EVDO Rev.A 3,1Mbps
GPRS: CDMA2000 1x
WLAN: Wi-Fi 802.11 b/g/n
Bluetooth: Ya, v3.0 with A2DP
Infrared: Tidak
Cable Port: Ya, v2.0 microUSB
Kamera Belakang: 2 MP, 1600x1200 pixels
Kamera Depan: Tidak
Video Record: Ya, QVGA@15fps
OS: Android OS, v2.3.5 (Gingerbread)
CPU: 600 MHz processor
Browser: HTML
GPS: Ya, with A-GPS support
Messaging: SMS(threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM, RSS
Java: Ya, with MIDP 2.1 - SNS integration - Organizer - Image/video editor - Google Search, Maps, Gmail, YouTube, Calendar, Google Talk, Picasa integration - Quickoffice document viewer/editor - Voice memo - Predictive text input (Swype)
Radio: Stereo FM radio with RDS
Stand by: Up to 850 h (2G) / Up to 540 h (3G)
Talk Time: Up to 17 h (2G) / Up to 6 h 20 min (3G)
Tipe Baterai: Standard battery, Li-Ion 1200 mAh
Video Player: - MP4/WMV/H.264 player
MP3 Player: - MP3/WAV/eAAC+ player
Audio Record: Ya
Multiple SIM Card: Tidak
TV: Tidak

Perkiraan Harga

Harga Baru: Rp. 1.200.000
Harga Bekas: -

Samsung galaxy Y CDMA

Related Posts:

Spesifikasi Nokia N9

Spesifikasi Nokia C2-03


Nokia N9 merupakan generasi terakhir MeeGo yang memiliki Layar 3,9 inci Amoled 480 x 854 pixel dilapisi Gorilla Glass, Prosesor 1GHz TI OMAP 3630, GPU PowerVR SGX530, Kamera 8 MP Carl Zeiss dan kemampuan merekam video hingga resolusi 720p. Produk ini juga dibekali NFC dan suara sekelas Dolby Digital Plus.

Network: 2G GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 3G HSDPA 850 / 900 / 1700 / 1900 / 2100
Ukuran/Berat: 116.5 x 61.2 x 12.1 mm, 76 cc / 135 g
Layar: AMOLED capacitive touchscreen, 16M colors
Ukuran layar: 480 x 854 pixels, 3.9 inches (~251 ppi pixel density) - Gorilla glass display - Anti-glare polariser - Multi-touch input method - Proximity sensor for auto turn-off - Accelerometer sensor for UI auto-rotate
Audio Jack: 3,5mm Jack Audio - Dolby Mobile sound enhancement; Dolby Headphone support
Fitur Audio: Vibration; MP3, WAV ringtones
Speakerphone: Ya
Memori Internal: 16 GB storage, 1 GB RAM
Memory External: Tidak
3G: HSDPA, 14.4 Mbps; HSUPA, 5.7 Mbps
EDGE: Class 33
GPRS: Class 33
WLAN: Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Wi-Fi hotspot
Bluetooth: Ya, v2.1 with A2DP, EDR
Infrared: Tidak
Cable Port: Ya, microUSB v2.0
Kamera Belakang: 8 MP, 3264x2448 pixels, Carl Zeiss optics, autofocus, dual LED flash, Geo-tagging, face detection, touch-focus
Kamera Depan: Ya
Video Record: Ya, 720p@30fps
OS: MeeGo OS, v1.2 Harmattan
CPU: 1GHz Cortex A8 CPU, PowerVR SGX530 GPU, TI OMAP 3630 chipset
Browser: WAP 2.0/xHTML, HTML5, RSS feeds
GPS: Ya, with A-GPS support; Ovi Maps
Messaging: SMS (threaded view), MMS, Email, Push Email, IM
Java: Yes, MIDP 2.1 - MicroSIM card support only - SNS integration - Active noise cancellation with dedicated mic - Digital compass - TV-out - NFC support - Dolby Digital Plus - Document viewer (Word, Excel, PowerPoint, PDF) - Video/photo editor - Voice memo/command/dial - Predictive text input (Swype)
Stand by: Up to 380 h (2G) / Up to 450 h (3G)
Talk Time: Up to 11 h (2G) / Up to 7 h (3G)
Tipe Baterai: Standard battery, Li-Ion 1450 mAh (BV-5JW)
Video Player: H.263, MPEG4-SP & ASP, H.264 BP/MP, WMV9 / VC-1 dan MKV (Matroska)
MP3 Player: MPEG-4 AAC , eAAC, eAAC+, MPEG-1 audio Layer2 (MP2), MPEG-1 audio Layer3 (MP3), WMA 9, WMA Voice 9, WMA Lossless 9, WMA Professional 9 dan 10, Dolby Digital Plus (AC-3 & E-AC-3), FLAC
Audio Record: Ya
Multiple SIM Card: Tidak
TV: Tidak

Prakiraan Harga

Harga Baru: Rp. 5.750.000
Harga Bekas: -

Related Posts:

Spesifikasi Nokia Asha 300

Spesifikasi Nokia C2-03

Nokia Asha 300 memiliki nilai lebih dalam hal kamera 5 MP yang dipadukan dengan kemampuan rekam video @30fps sementara Nokia Asha 303 dengan kamera cukup 3,2 megapiksel dan rekam video berkecepatan @15fps. Di dalam Nokia Asha 300 nantinya juga akan diinstall aplikasi WhatsApp Messenger serta game Angry Birds.

Harga Baru: Rp. 1.000.000
Harga Bekas: -
Network: 2G GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 3G HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100
Ukuran/Berat: 112.8 x 49.5 x 12.7 mm, 59 cc / 85 g
Layar: TFT resistive touchscreen, 256K colors
Ukuran layar: 240 x 320 pixels, 2.4 inches (~167 ppi pixel density) - Proximity sensor for auto turn-off
Audio Jack: 3,5mm Jack Audio
Fitur Audio: Vibration, Polyphonic(64), WAV, MP3 ringtones
Speakerphone: Ya
Memori Internal: 140 MB, 256 MB ROM, 128 MB RAM
Memory External: microSD, up to 32GB
3G: HSDPA, 10.2 Mbps; HSUPA, 2 Mbps
EDGE: Ya
GPRS: Ya
WLAN: Tidak
Bluetooth: Ya, v2.1 with A2DP, EDR
Infrared: Tidak
Cable Port: Ya, microUSB v2.0, HS, USB On-the-go support
Kamera Belakang: 5 MP, 2592?1944 pixels, fixed focus
Kamera Depan: Tidak
Video Record: Ya, VGA@30fps
OS: -
CPU: 1 GHz processor
Browser: WAP 2.0/xHTML, HTML
GPS: Tidak
Messaging: SMS(threaded view), MMS, Email, Push Email, IM
Java: Yes, MIDP 2.1 - SNS integration - Organizer - Flash Lite support - Voice memo - Predictive text input
Radio: Stereo FM radio with RDS
Stand by: Up to 550 h (2G) / Up to 597 h (3G)
Talk Time: Up to 6 h 54 min (2G) / Up to 4 h 18 min (3G)
Tipe Baterai: Standard battery, Li-Ion 1110 mAh (BL-4U)
Video Player: - MP4/H.264/H.263/WMV player
MP3 Player: - MP3/WAV/WMA/AAC player
Audio Record: Ya
Multiple SIM Card: Tidak
TV: Tidak

Related Posts:

Spesifikasi Nokia C2-03

Spesifikasi Nokia C2-03

Network: GSM 900 / 1800 - SIM1 & SIM 2 GSM 850 / 1900 - SIM1 & SIM 2
Ukuran/Berat: 103 x 51.4 x 17 mm / 115 g
Layar: TFT resistive touchscreen, 56K colors
Ukuran layar: 240 x 320 pixels, 2.6 inches - Handwriting recognition
Audio Jack: 3,5mm Jack Audio
Fitur Audio: Vibration; MP3, WAV ringtones
Speakerphone: Ya
Memori Internal: 10 MB
Memory External: Slot microSD, up to 32GB, 2GB included
3G: Tidak
EDGE: Class 12 (4+1/3+2/2+3/1+4 slots), 32 - 48 kbps
GPRS: Class 12
WLAN: Tidak
Bluetooth: Ya, v2.1 with A2DP
Infrared: Tidak
Cable Port: Ya, microUSB v2.0
Kamera Belakang: 2 MP, 1600x1200 pixels
Kamera Depan: Tidak
Video Record: Ya, QCIF@15fps
OS: Series 40
CPU: -
Browser: WAP 2.0/xHTML
GPS: Tidak
Messaging: SMS, MMS, Email, Push Email
Java: Yes, MIDP 2.1 - Dual SIM - Easy Swap SIM support (no reboot required) - Organizer - FlashLite support - Voice memo - Predictive text input
Radio: FM radio; FM recording (Negara Tertentu)
Stand by: Up to 400 h
Talk Time: Up to 5 h
Tipe Baterai: Standard battery, Li-Ion 1020 mAh (BL-5C)
Video Player: - MP4/H.264/H.263 player
MP3 Player: - MP3/AAC/WAV player
Audio Record: Ya
Multiple SIM Card: Dual On GSM
TV: Tidak

Perkiraan Harga
Harga Baru: Rp. 900.000
Harga Bekas: -

Related Posts:

Rumor Tentang iPhone 5

Berita Teknologi terbaru rumor iphone 5
Konsep iPhone 5 (F:Google)

Simpang siur kabar mengenai iPhone 5 memang sudah lama beredar, bahkan sebelum iPhone 4S resmi diluncurkan oleh Apple, banyak orang menduga bahwa itu adalah iPhone 5.

Kehebohan mengenai iPhone 5 yang diharapkan menjadi smartphone terbaik dari Apple sudah berkembang sejak awal tahun ini. Bahkan sebelum iPhone 4S resmi diluncurkan oleh Apple. Untuk menjawab rasa penasaran pembaca, berikut 5 rumor lengkap mengenai iPhone 5, seperti dikutip T3, Minggu (27/11/2011), antara lain:

1. Desain Baru iPhone
Banyak sumber mengatakan, iPhone 5 akan memiliki desain baru yang jauh berbeda dari desain iPhone 4 atau 4S. Smartphone terbaru dari Apple ini nantinya akan terlihat lebih besar, namun panel lebih kecil, sehingga terlihat lebih tipis dan pastinya ringan.

Selain itu, gambar yang ditawarkan smartphone terbaru Apple pastinya akan lebih jernih dan dipastikan tidak ada celah sedikit-pun sehingga menampilkan gambar yang lebih halus. Daya yang diserap oleh iPhone juga diklaim lebih kecil, sehingga baterai bisa lebih tahan lama. Penggunaan Kamera juga akan ditingkatkan menjadi 8MP.

2. Menggunakan Prosesor A5
iPhone akan menggunakan chipset yang dirombak total agar dapat bersaing dengan smartphone Android. Kemungkinan besar Apple akan menggunakan prosesor dual core A5 dengan tenaga hingga 1,5 Ghz dari Qualcomm.

3. Menggunakan LCD Beresolusi Tinggi dari Toshiba
Toshiba dilaporkan akan membangun sebuah pabrik baru di kawasan Ishikawa yang akan memproduksi panel LCD dengan resolusi tinggi untuk iPhone dan iPod Touch. Bahkan vendor asal negeri Sakura ini telah menganggarkan USD1,3 miliar untuk membangun pabrik yang ditargetkan membuat 8,5 juta unit LCD per bulannya.

Setengah dari dana tersebut adalah dana dari Apple dan pabrik ini akan mulai memproduksi LCD untuk iPhone 5 pada akhir tahun ini. Tampaknya Toshiba akan bekerja sama dengan dua vendor Jepang lainnya, seperti Sony Mobile dan Hitachi untuk mengembangkan ekosistem baru dengan nama Toshiba Mobile Display.

4. Sudah Menggunakan Near Field Communication (NFC)
Penggunaan fitur NFC terus bertambah dan analis memprediksi penggunaan NFC di ponsel akan meningkat menjadi 50 persen selama 2012.

Analis yakin iPhone 5 tentunya akan menggunakan NFC, karena tidak mau tertinggal dari Windows Phone (WP) atau Android, yang sebelumnya sudah menggunakan fitur tersebut. Benjamin Vigier Mobile Commerce Manager Apple yang baru mengatakan, " kedepannya NFC akan menghadirkan pengalaman baru bagi pelanggan dan akan membantu ketika pengguna ingin menikmati kopi pagi di Starbuck dengan menciptakan barrcode berbasis Paypal Mobile."

5. SIM Card Terpadu
Untuk memudahkan pembelian iPhone secara online, Apple akan menghadirkan iPhone 5 dengan menyertakan SIM card terpadu. Apple berupaya menetapkan jaringan sesuai dengan permintaan pelanggan. Chip yang terintegrasi dikabarkan menawarkan fitur yang akan membawa informasi identifikasi dan akhinya penyedia jaringan bisa langsung mengatur layanan yang sesuai untuk iPhone 5.

Penawaran penjualan Apple seperti ini, dapat membantu mengefisiensikan waktu pengguna untuk menunggu jaringan yang sesuai dengan iPhone 5 oleh operator telekomunikasi.

sumber

Related Posts:

Nexian Android Maxi A725 Dengan Layar Lebar 3,95 Inchi

Spesifikasi Nexian Android Maxi A725

Nexian Android Maxi A725 Dengan Layar Lebar 3,95 Inchi * Layar Nexian Android Maxi A725 : TFT 3.95? HVGA capacitive touchscreen Multitouch
* Sistem operasi Nexian Android Maxi A725 : Android Froyo
* Jaringan Nexian Android Maxi A725 : GSM 900/1800 MHz Dual SIM Card
* Transfer Data Nexian Android Maxi A725 : GPRS/ EDGE, WiFi, Bluetooth
* Kamera Nexian Android Maxi A725 : Dual Camera depan 0.3 MP, belakang 2.0 MP
* Konektifitas Nexian Android Maxi A725: GPS, microUSB, Handsfree
* Hiburan: FM Radio, Video Player, Audio Player, Games
* Dukung memori eksternal hingga 32GB
* Bahasa Nexian Android Maxi A725 : Inggris – Indonesia
* Garansi: 1 tahun

Nexian mulai memperkenalkan ke konsumen produk terbarunya Nexian MAXI – NX A725. Produk dengan operating system (OS) Android ini di perkenalkan ke konsumen untuk pertama kalinya di program Maximum Expo yang akan di adakan selama 2 hari di 4 Kota Medan, Surabaya, Bandung dan Makasar pada tanggal 26 – 27 November 2011.

Keunggulan teknologi Android yang semakin diminati, membuat S Nexian kembali memperkenalkan produk S Nexian MAXI dengan “Big Screen 3,95” HVGA with capacitive multitouch. Teknologi Android platform yang diusung adalah 2.2 Froyo sehingga membuat kemampuan hape ini semakin memikat. Hape Dual SimCard ini berada di jaringan GSM 900/1800 MHz dengan koneksi data melalui GPRS/EDGE.

Disamping keunggulan secara teknis spesifikasi yang dimiliki, hape ini juga dilengkapi dengan fitur dan aplikasi menarik seperti : Nexian Messenger, News Online(Detik, Kompas, Tempo, Bintang Indonesia, Bisnis Indonesia.

Untuk aplikasi Facebook sudah disesuiakan dengan operating system yang di gunakan yaitu Facebook for Android, Foursquare, Operamini, Yahoo!Mail. Fasilitas Youtube pun sudah di support di hape ini. Tidak hanya itu buat yang suka traveling juga ada fasilitas Maps and Wheater.

Khusus untuk promo perkenalan pertama kali ke konsumen di beberapa kota di antaranya : Medan (Atrium Plaza Millenium Medan), Surabaya (WTC), Bandung (Bandung Indah Plaza) dan Makasar (Mal Panakukang). Semua tempat ini berlangsung selama 2 hari dari 26 s/d 27 November 2011. Promo harga fantastis S Nexian Maxi A725 dengan harga normal Rp 1.299.000,- di jual hanya Rp. 888.000,- selama MAXIMUM EXPO (* Unit terbatas dan transaksi hanya menggunakan kartu kredit BCA).

Fasilitas pengguna Kartu Kredit-pun mendapatkan special privileges cicilan 0% selama 6 bulan. Serta dapatkan paket Gratis kartu perdana dari XL SUPER AMPUH dengan benefit Gratis 24 JAM berupa Gratis Internetan, Gratis SMS dan Gratis Nelpon untuk setiap pembelian S Nexian MAXI NX A725.

Related Posts:

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy Y CDMA Versi Esia

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy Y CDMA Versi EsiaSamsung baru saja mengeluarkan ponsel cerdas Android untuk jaringan CDMA dengan menggunakan teknologi EVDO hingga 800Mhz. Android CDMA terbaru ini memiliki fitur cukup lengkap dan dibanderol dengan harga terjangkau.

Ponsel CDMA Android besutan vendor Korea Selatan tersebut menggunakan jaringan CDMA EVDO 800 Mhz, sistem operasi Android Gingerbread, lengkap dengan layar sentuh QVGA TFT berukuran 3,0 inci (resolusi 320x240).

Samsung Galaxy Y CDMA telah menggunakan prosesor bertenaga 600Mhz. Sedangkan utnuk keperluan penyimpanan, memori internalnya menyediakan ruang sebesar 160MB, dengan tambahan kartu memori eksternal microSD sebesar 2GB.

Beberapa fitur pelengkap seperti kamera 2MP, WiFi, GPS dan metode pengetikan Swype juga disematkan di ponsel cerdas ini. Okezone berkesempatan untuk mencoba Galaxy Y CDMA dan juga ingin membuktikan kecepatan EVDO yang ditawarkan oleh Esia. Berikut adalah hasil reviewnya, antara lain :

Kelebihan Samsung Galaxy Y CDMA Versi Esia:
1. Harga ponsel terbilang ekonomis dengan fitur yang mumpuni dan sistem operasi Android sudah Gingerbread (terbaik di kelas smartphone Andrroid).
2. Desain yang stylish dan mudah digenggam, dengan tampilan antarmuka pengguna yang sangat mudah digunakan.
3. Mesipun jaringannya CDMA, namun ponsel ini memiliki kemampuan pengunduhan file yang cepat dengan menggunakan EVDO yang memiliki kecepatan setara 3G. Bundling Esia EVDO dari Aha juga terlihat cukup menunjang kecepatan proses mengunduh atau bufering.
4. Dengan kondisi pencahayaan yang tepat, kamera 2MP yang ada pada bagian belakang cukup baik ketika mengambil gambar untuk di dalam dan di luar ruangan.
5. Dapat terkoneksi pada jaringan WiFi, sehingga kecepatan browsing bisa lebih tinggi, sesuai dengan jaringan WiFi yang tersedia.

Kekurangan Samsung Galaxy Y CDMA Versi Esia:
1. Meskipun mudah digenggam, namun ponsel ini sebenarnya terlihat sangat kecil dan kurang puas jika digunakan untuk menikmati konten hiburan, seperti menonton video, serta bermain game.
2. Karena menggunakan layar QVGA TFT, resolusi gambar menjadi kurang jernih. Terutama ketika bermain game, tampilannya terasa hambar dan kurang menarik.
3. Terkadang suka melambat ketika dipakai untuk bermain game dan kalau sudah terlalu lama dipakai secara terus menerus, ponsel jadi panas.
4. Kamera tidak didukung dengan lampu flash, sehingga hasil potret di ruangan yang pencahayaannya kurang akan terlihat buram.
5. Baterai mudah terkuras ketika dipakai bermain game dan menonton video.
Itulah beberapa kelebihan dan kekurangan dari Galaxy Y CDMA. Namun sesuai dengan tipe ponselnya (Young), dengan harganya yang terjangkau fitur-fitur yang ditawarkan termasuk lengkap dibandign dengan ponsel sejenis.

Spesifikasi:
CDMA EVDO 800Mhz
Layar sentuh 3,0 inci QVGA TFT resolusi 320 x240
Android 2.3 Gingerbread
Prosesor 600Mhz
Kamera 2MP
Memori Internal 160MB GPS, Swype, Multi touch zoom in & out, serta WiFi.

via Okezone

Related Posts:

Promo Diskon BlackBerry Bellagio bikin Hebooh

Promo Diskon BlackBerry Bellagio bikin Hebooh - Acara penjualan perdana BlackBerry Bellagio yang didiskon 50% di mal Pasific Place sukses bikin heboh. Heboh dalam arti mendapat perhatian yang sangat luas dari publik, sekaligus mengakibatkan puluhan korban berjatuhan.
Promo Diskon  BlackBerry Bellagio bikin Hebooh

Menurut petugas keamanan di tempat acara, ada 90 orang yang menjadi korban acara yang diserbu ribuan peminat tersebut.

Padahal stok yang disediakan penyelenggara cuma 1.000 unit. Itupun harus dibeli dengan menggunakan kartu kredit, dan satu orang cuma bisa membeli satu unit BlackBerry Bellagio.

Berikut beberapa potret kehebohan dari acara banting harga BlackBerry 9790 tersebut.



Massa menyemut dengan antrean yang tak beraturan.



Deretan petugas keamanan menjadi tameng loket penjualan agar tak tak dijebol serbuan calon pembeli.



Anjing pelacak pun diterjunkan untuk menenangkan massa.



Massa yang datang lebih awal sejatinya telah ditandai dengan gelang merah. Namun cara ini ternyata tetap tidak bisa membuat acara menjadi tertib.



Acara diskonan ini pun juga 'sukses' membuat lalu lintas di sekitar wilayah Pasific Place jadi macet.



Mereka yang tidak kuat pun tinggal duduk termangu, gagal mendapat diskonan sebesar Rp 2 jutaan itu dari Research In Motion

via detikhot

Related Posts:

Perbandingan BlackBerry Dakota dan BlackBerry Bellagio

Perbandingan BlackBerry Dakota dan BlackBerry Bellagio - Research in Motion baru saja mengeluarkan dua smartphone terbarunya secara perdana di Indonesia, Bold 9790 dan Curve 9380. Namun ada kesamaan yang mendasar antara Bold 9790 dengan Bold 9900.
 BlackBerry Dakota
BlackBerry Dakota

Kesamaan antara BlackBerry Bold 9790 (Bellagio) dan BlackBerry Bold 9900 (Dakota) adalah sama-sama menggunakan layar qwerty dan juga layar sentuh yang dapat digunakan secara bersamaan. Namun jika dilihat dari fisiknya, kedua smartphone ini jelas berbeda.

Belagio terlihat lebih staylis dan kecil dibandingkan Dakota yang terlihat kokoh dan besar. BlackBerry Bold 9790 menggunakan layar 2,44 inci dengan resolusi 480 x 360 piksel. Sementara Bold 9900 menggunakan layar berukuran 2,8 inci dengan resolusi lebih tajam, yaitu 640 x 480 piksel.

Selain itu, perbedaan juga ada pada sisi prosesornya, di mana Dakota menggunakan prosesor bertenaga 1,2Ghz, sedangkan Bellagio menggunakan prosesor bertenaga 1Ghz.

Namun secara keseluruhan Dakota dan Bellagio menawarkan fitur yang hampir serupa, seperti kamera 5MP yang dilengkapi flash.

 BlackBerry Dakota
BlackBerry Bellagio


Selain itu keduanya sudah mendukung realitas tertambah (augmented reality) dan NFC (Near Field Communications) yang menjadikan pengguna dapat berhubungan dengan dunia sekitar melalui cara yang lebih menarik dan segar.

Dakota dan Bellagio juga menggunakan OS BlackBerry 7 yang menghadirkan pengalaman browsing lebih cepat, serta HTML 5 yang menawarkan pengalaman permaianan dan video yang lebih mengagumkan.

Keputusan terakhir kembali kepada pengguna untuk memilih mau memiliki Dakota atau Belagio dengan perbandingan harga yang terpaut cukup jauh. Dakota di banderol dengan harga Rp5.999.000 sedangkan Belagio hanya Rp4.599.000.

Spesifikasi Bellagio
- Prosesor : Menggunakan single core bertenaga 1Ghz
- Layar : 2,44 inci dengan resolusi 480x360
- Kamera : 5MP yang dilengkapi flash
- Harga : Rp4.599.000 (baru tersedia pada 25 November 2011)

Spesifikasi BlackBerry Dakota
- Prosesor : Single Core bertenaga 1,2Ghz
- Layar : 2,8 inci dengan resolusi 640x480
- Kamera : 5MP yang dilengkapi flash
- Harga : Rp5.999.000 (sudah tersedia)

via okezone

Related Posts:

Harga BlackBerry Bellagio Di Diskon Jadi Rp.2,3 Juta

Harga BlackBerry Bellagio Di Diskon Jadi Rp.2,3 Juta - RIM memberikan kejutan dalam meluncurkan ponsel cerdas terbarunya BlackBerry Bold 9790. Penjualan perdana BlackBerry Bellagio itu didiskon hingga 50 persen.
Harga BlackBerry Bellagio Di Diskon Jadi Rp2,3 Juta

Dengan potongan harga hingga setengahnya ini, BlackBerry Bellagio dibanderol dengan harga Rp2,3 juta dari harga normal Rp4,6 juta. Tempat peluncuran perdananya sendiri dilakukan di Pacifik Place Mall, South Lobby, mulai hari Jumat 25 November 2011 sampai 26 November 2011.

"Promo diskon 50 persen hanya berlaku untuk 1.000 konsumen pertama yang membeli BlackBerry Bold 9790. Penawaran berlaku di Pacifik Place dan akan berakhir pada penjualan 1.000 unit. Setelah 1.00 unit pertama, harga akan kembali normal," tukas keterangan RIM, yang okezone kutip dari situs resminya, Jumat (25/11/2011).

"Konsumen harus membawa KTP asli dan nama KTP harus sesuai dengan nama kartu kredit yang dipakai. Satu kartu kredit berlaku untuk pembelian 1 unit BlackBerry Bold 9790," sebut situs tersebut.

Banting harga ini tak pelak membuat peminat BlackBerry yang mengantri di mall tersebut membeludak, bahkan berdasarkan pantauan di Twitter, antrean diprediksi melebihi 2.000 orang lebih. Pacifik Place akan dibuka pukul 10.00 WIB, sehingga banyak sejumlah pengantri yang menginap dari pagi.

Related Posts:

Ultrabook Toshiba Portege Z830

harga spesifikasi Ultrabook Toshiba Portege Z830Ultrabook Toshiba Portege Z830 -Tipis namun kuat, inilah keunggulan yang diklaim dimiliki ultrabook terbaru keluaran Toshiba. Saking rampingnya, ia juga disebut-sebut sebagai ultrabook tertipis di dunia.

Ketebalan laptop bernama Portege Z830 ini hanya 15,9 mm dan berbobot 1,12 kg. Laptop super tipis ini mengusung 4 konsep yakni teringan dan tertipis di dunia, konektivitas yang komplet, ultra durable dan full magnesium alloy classic sebagai balutannya.

Meski tipis, ia mengusung performa yang cukup mumpuni. Ia didukung dengan prosesor generasi kedua Intel Core terbaru dan memori DDR3 super cepat. SSDnya berkapasitas 128 GB. Toshiba mengatakan, jika ia dipadukan dengan Hi-Speed Start Technology, seri ini mampu menyala hanya dalam hiitungan detik.

Casing magnesium yang membungkus body Portege Z830 menjadi rahasia di balik keringanan dan kekuatannya. Desain Honeycomb Rib yang disematkan di casing ini memiliki daya tahan terhadap guncangan.
Pun demikian, pengguna juga tak perlu khawatir apabila ia menumpahkan air di keyboard. Ya, Portege Z830 selain didesain tahan air, ia juga tahan guncangan.

'Mitos' bahwa ukuran tipis mengorbankan konektivitas pun ditepis oleh Toshiba. Seri Portege Z830 sudah dilengkapi dengan fitur konektivitas yang lengkap. Terdapat Bluetooth, WLAN, dan juga ada rangkaian atau sambungan VGA, HDMI dan USB.

Karena menembak konsumen yang gemar memakai pirantinya secara mobile, ultrabook Portage Z830 masuk ke kategori layar berukuran 13.3 inch. Lantas berapa harga yang harus dibayar oleh konsumen untuk mendapatkan ultrabook ini?

"Untuk yang memakai prosesor i5 harganya USD 1.429 atau sekitar Rp 12 juta ($1 = Rp 9,088), sedangkan yang memakai prosesor i7 dihargai USD 1.749 atau Rp 15 juta," demikian dikatakan oleh Albert Susilo selaku Channel Manager PC Department Toshiba Indonesia di Media Launch Event, XXI Lounge, Plasa Senayan, Jakarta, Kamis (24/11/2011).

Related Posts:

Hati-Hati Virus di Ponsel Android Kian Merajalela

Hati-Hati Virus di Ponsel Android Kian Merajalela - Beragam jenis virus yang dibuat untuk menyerang Android meningkat pesat. Bahkan dalam waktu empat bulan, program jahat yang menyerang sistem operasi itu naik hingga empat kali lipat.
Hati-Hati  Virus di Ponsel Android Kian Merajalela

Data tersebut didapat dari Juniper Global Threat Center berdasarkan riset yang mereka lakukan sejak Juli 2011. Penyebabnya jelas, selain bersifat terbuka, popularitas Android yang semakin melejit membuat sistem operasi ini menjadi sasaran utama.

Dikutip detikINET dari Wall Street Journal, Minggu (20/11/2011), metode penyerangan virus pun kian beragam, ada yang menyusup melalui aplikasi namun ada juga yang masuk melalui custom rom dari sumber yang tidak jelas.

Selain metode penyerangan yang semakin beragam, jenis virus di Android juga bermacam-macam. Sebanyak 55% dari total virus yang beredar adalah spyware, yang berfungsi untuk memata-matai aktifitas korbannya. Sedangkan 44% di antaranya merupakan SMS Trojan, yang bisa membuat korban secara otomatis berlangganan konten premium.

Nah untuk menghindari hal tersebut, pengguna disarankan untuk tidak sembarangan menginstal aplikasi. Ada baiknya diteliti terlebih dahulu dari mana program itu berasal dan akses apa saja yang diminta. Tapi jika ingin lebih mudah pengguna juga bisa menggunakan aplikasi keamanan dari pihak ketiga.

via detikinet

Related Posts:

Harga HTC Sensation XE dan Spesifikasinya

Spesifikasi dan Harga HTC Sensation XE adalah ponsel pertama HTC dengan BeatsAudio, perangkat ini bisa jadi salah satu pilihan mereka yang mengutamakan kualitas audio. BeatsAudio merupakan perusahaan yang terkenal dengan produk audio Beast by dr Dre. Logo b dalam lingkaran merah-nya makin dikenali sebagai 'ciri mutu' oleh penggemar audio di dunia.

Harga HTC Sensation XE dan Spesifikasinya


HTC membeli sebagian besar saham BeatsAudio pada Agustus 2011 lalu. Anak pertama dari 'perkawinan' itu adalah HTC Sensation XE.

Sensation XE memiliki dimensi 126 x 65 x 11 milimeter. Perangkat berlayar 4,3 inci itu memiliki bobot 151 gram. Perangkat itu diperkenalkan di Indonesia dalam sebuah event di Gran Melia, Jakarta, Kamis (24/11/2011).

Smartphone Android HTC ini mulai dijual awal Desember ini dengan harga Rp 5,99 juta. Setiap pembelian Sensation XE, HTC memberikan akses Internet gratis unlimited selama 12 bulan dan sembilan hari gratis roaming internasional di 10 negara, bekerja sama dengan XL Axiata.

Dalam paket penjualannya, HTC pun memberikan earphone BeatsAudio agar pengguna smartphone ini dapat secara maksimal menikmati kualitas audio yang dihadirkan oleh BeastAudio.

Berikut adalah beberapa spesifikasi HTC Sensation XE:

* Prosesor: Dual Core 1,5GHz
* Memori: 4GB (total); 768MB (RAM)
* Sistem Operasi: Android 2.3.2 (HTC Sense)
* Kamera: 8MP (belakang); VGA (depan)
* Konektivitas: 3G, WiFi 802.11 b/g/n, Bluetooth 3.0, microUSB
* Audio: 3.5mm stereo jack; BeatsAudio
* Baterai: 1730 mAh (Lithium ion)

Harga Rp 5,99 juta / 6 Juta

Related Posts:

Harga Nokia Asha 303 - Fitur dan Spesifikasi Nokia Asha 303

Harga Nokia Asha 303 - Fitur dan Spesifikasi Nokia Asha 303 - Indonesia mendapat kehormatan menjadi negara pertama yang dapat menikmati ponsel terbaru Nokia ini.
Harga Nokia Asha 303 - Fitur dan Spesifikasi Nokia Asha 303

Menargetkan konsumen generasi muda, Nokia Asha 303 mengandalkan fitur chatting, sosial media, dan musik yang bisa diakses langsung dari layar depan (layar utama).

"Nokia Asha 303 termasuk strategi Nokia untuk mewujudkan misi Connecting The Next Billion Gadget seperti yang telah disampaikan CEO Nokia Steven Elop pada Februari 2011," jelas Lukman Susetyo, Head of Marketing Nokia Indonesia dalam jumpa pers di Lobby FX F'Center, Jakarta, Kamis (24/11/2011).

Berdasarkan penelitian Nokia, diperkirakan jumlah pengguna ponsel di dunia telah mencapai angka 3,7 miliar orang. Namun, 1,2 miliar dari jumlah pengguna tersebut tidak memiliki web browser di ponselnya, ponselnya hanya digunakan untuk menelepon dan mengirim pesan singkat. Setengah dari sisanya, memiliki browser namun tidak pernah digunakan.

"Di Nokia, kami memiliki visi untuk menghubungkan pengguna tersebut dengan hal-hal yang penting bagi kehidupan mereka," tambah Lukman.

Spesifikasi Asha 303

Ponsel yang dibanderol dengan harga Rp 1.470.000 ini dilengkapi prosesor 1 GHz dengan memori eksternal hingga 32 GB. Dengan layar 2,6 inci dan kamera 3,2 megapiksel, pengguna dapat mengambil gambar dan membaginya langsung ke sosial media. Ponsel dengan konektivitas 3G dan WiFi ini tersedia dalam 2 warna yakni merah dan graphite.

"Ada pula aksesori Bluetooth handset berwarna-warni untuk melengkapi gaya pengguna," jelas Anvid Erdian, Product Manager, Nokia Indonesia.

Anvid menambahkan, keunggulan ponsel ini secara keseluruhan mencakup aplikasi chat premium (YM, FB, GTalk, dan Live MSN), social media (FB, Twitter), WhatsApp, dan Musik (media player yang bisa membuat playlist sesuai susana hati.

"Jadi untuk anak muda yang lagi galau, bisa pilih playlist galau yang bisa memilih lagu secara otomatis," tutupnya.

Fitur-fitur pendukung Nokia Asha 303

Selain memberikan layanan sosial media dan chatting lengkap, Nokia Asha 303 juga dilengkapi dengan beragam layanan seperti Nokia Browser, Nokia Maps, Nokia Life Tools, dan Nokia Music.

Nokia Maps membantu pengguna dalam bernavigasi dilengkapi peta lokal (sudah terdapat di ponsel) dan bisa digunakan secara offline sehingga tidak memerlukan koneksi data dan pengguna dapat mengetahui lokasi rumah makan, SPBU, ATM, dan lainnya.

Nokia Music yang ditawarkan, hadir untuk pertama kalinya di platform S40 ini. Melalui Nokia Music, pengguna dapat mengunduh lagu sepuasnya selama enam bulan.

Lima Ribu Aplikasi

Selain itu, terdapat lebih dari 5000 aplikasi di Nokia Store yang dapat diunduh oleh pengguna Nokia.
Salah satu yang menjadi unggulan adalah permainan Andry Birds Lite.

Selain itu ada pula aplikasi lokal seperti Bouncity dan Game Sexy Witch. Ada pula buku elektronik yang berjumlah ratusan persembahan Mizan Publishing yang bisa diunduh.

Related Posts:

HTC Sensation XE

"Bisa dikatakan bahwa ini adalah ponsel musik terbaik. Kami membenamkan chip khusus yang disesuaikan dengan earphone Beats," kata Samudro Seto, Head of Product Marketing HTC di Grand Melia, Kamis (24/11/2011).
 HTC Sensation XE
Informasi Handphone Terbaru - Tidak hanya mengusung spesifikasi kelas atas, di dalam HTC Sensation XE juga dibenamkan pengolah musik khusus yang bisa menghasilkan suara ngebass berbekal teknologi Beats Audio.

Beberapa waktu lalu HTC secara resmi memiliki sebagian besar saham Beats Electronic LLC yang digawangi Dr Dre. Bukan tanpa tujuan, tapi vendor ponsel asal Taiwan itu ingin membuat ponsel dengan kemampuan memutar musik yang hebat, salah satunya HTC Sensation XE.

"Bisa dikatakan bahwa ini adalah ponsel musik terbaik. Kami membenamkan chip khusus yang disesuaikan dengan earphone Beats," kata Samudro Seto, Head of Product Marketing HTC di Grand Melia, Kamis (24/11/2011).

Ya, HTC mengklaim tidak hanya sekadar membundling Sensation XE dengan earphone kelas atas, akan tetapi juga mengoptimalkannya dengan merombak chip pengolah suara di dalamnya.

"Bukan hanya software, tapi kami menyesuaikan DSP di dalamnya agar optimal dengan Beats. Buktinya, jika Anda memasukan earphone ini, maka logo Dr Dre yang berwarna merah akan muncul. Ini bukti bahwa keduanya aktif," tambah Agus Sugiharto, Country Manager Indonesia.

HTC Sensation XE rencananya baru mulai dipasarkan pada awal Desember 2011 dengan kisaran harga Rp 6 juta. Banderol tersebut sudah termasuk earphone Beats dan paket data 1 tahun dari XL.

Spesifikasi kunci Sensation XE:

- OS Android 2.3 Gingerbread
- Prosesor dual core
- 768 MB RAM
- Layar 4,3 inch, 540 x 960 pixels
- Kamera 8 megapixel dengan dual LED Flash

Related Posts:

Video Unboxing Samsung Galaxy Nexus


Samsung Galaxy Nexus yang juga sebagai perangkat pertama Ice Cream Sandwich saat ini memang baru hadir di beberapa negara.
Video Unboxing Samsung Galaxy Nexus

Salah satu negara yang telah disinggahi Galaxy Nexus adalah Inggris yakni untuk versi GSM/HSPA+. Dengan banderol versi unlock yang ditawarkan Expansys sekitar US $749, tentu banyak yang diharapkan dari perangkat yang ada di dalam kemasan Galaxy Nexus ini.

Apa saja yang ada dalam kotak Samsung Galaxy Nexus ini, kita simak saja video unboxing yang diterbitkan oleh situs pocketnow baru-baru ini

Related Posts:

Blackberry Bold 9790 - Si Mungil dari Keluarga Bold

"Pada 15 November lalu, RIM secara resmi memperkenalkan pada dunia BlackBerry Bold 9790 dari Jakarta. Pada 26 November nanti, Bold 9790 mulai dijual dengan harga Rp 4,599 juta."

Inilah telepon seluler cerdas pertama buatan Research In Motion (RIM) yang diluncurkan di Indonesia. RIM memandang Indonesia adalah pasar yang penting dan potensial.

Pada 15 November lalu, RIM secara resmi memperkenalkan pada dunia BlackBerry Bold 9790 dari Jakarta. Pada 26 November nanti, Bold 9790 mulai dijual dengan harga Rp 4,599 juta.

Selain sebagai tempat lahirnya Bold 9790, Indonesia juga menjadi negara pertama tempat penjualan Bold 9790. Dipastikan para penggemar ponsel cerdas asal Kanada ini di Indonesia yang pertama kali mencicipinya.

Dari segi fisik, 9790 adalah paling mungil di keluarga Bold. Prosesor yang diusungnya pun relatif rendah dibanding pendahulunya, Bold 9900, yakni hanya berkecepatan 1 GHz.

Untuk urusan layar, BlackBerry Bold 9790 sudah mengadopsi teknologi sentuh dengan luas 2,45 inci. Meski berlayar sentuh jenis kapasitif, ponsel cerdas ini tetap dilengkapi keypad QWERTY khas BlackBerry.

Selain paling mungil di antara Bold, bodi 9790 juga sangat tipis. Menurut RIM, baik orang Eropa maupun Asia, merasa nyaman menggenggam Bold 9790, yang memiliki ukuran 110 x 60 x 11,4 milimeter.

Masih dibandingkan dengan Bold 9900, keypad Bold 9790 lebih kecil, namun tetap nyaman digunakan berkat bentuknya yang sedikit menonjol. Jajaran keypad ini terlihat memenuhi bagian bawah Bold 9790.

Secara keseluruhan, Bold 9790 tetap menampilkan kesan elegan dengan barisan garis metal melengkung di antara tombol keypad. Namun bila dibandingkan Bold 9900, ponsel ini terasa kalah bersaing.

Meski begitu, dimensinya yang tipis dan bobotnya yang lebih ringan membuat Bold 9790 terasa pas di tangan. Apalagi teknologi layar sentuh yang telah dibenamkan membuat penggunaan Bold 9790 lebih praktis.

Di bagian dalam, BlackBerry Bold 9790 menyediakan memori RAM sebesar 768 MB yang dikombinasikan dengan prosesor Marvel Tavor MG1 berkecepatan 1 GHz. Kombinasi itu membuat pemakaian Bold 9790 semakin menyenangkan.

Kebanyakan pengguna ponsel cerdas hanya mementingkan seberapa hebat prosesor yang digunakan. Tapi sebenarnya, jumlah atau besaran RAM sama pentingnya. Bahkan ada yang berpendapat besaran RAM lebih penting ketimbang prosesor.

BlackBerry Bold 9790 mendukung beberapa aplikasi dokumen, seperti Word, Excel, PowerPoint, dan PDF. Juga push e-mail. Selain itu, ponsel ini juga menawarkan akses ke situs jejaring sosial, seperti Facebook dan Twitter.

Sebagai salah satu unsur hiburan, Bold 9790 dilengkapi kamera dengan resolusi 5 megapiksel, LED flash, dan fitur auto-focus. Sedangkan untuk konektivitas tersedia GPRS, Bluetooth, 3G, dan Wi-Fi.

Seperti ponsel cerdas BlackBerry keluaran baru lainnya, Bold 9790 juga telah menggunakan sistem operasi BlackBerry 7, yang memiliki kecepatan 40 persen lebih cepat dibanding sistem operasi sebelumnya untuk berselancar di Internet.

SPESIFIKASI Blackberry Bold 9790

Jaringan: 2G (GSM 850/900/1.800/1.900), 3G (HSDPA 900/1.700/2.100)
Prosesor: Marvel Tavor MG1, kecepatan 1 GHz
Keypad: QWERTY
Layar: Kapasitif 2,4 inci, 360 x 480 piksel, 16 juta warna
Fitur: Sensor accelerometer, Optical trackpad
Kamera: 5 megapiksel, LED Flash, Auto-focus, image stabilization, Geo-tagging, dan deteksi wajah
Format Video: MP4, H.263, H.264, WMV
Memori Internal: 768 MB RAM, 8 GB, slot microSD hingga 32 GB
Pesan: E-mail (IMAP, POP3, SMTP, BlackBerry Connect, Push E-mail) dan Instant Messaging
Koneksi Internet: Wi-Fi 802.11 n, GPRS/EDGE, dan 3G (HSDPA, 7.2 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps)
Transfer Data: Bluetooth 2.1 + EDR dan Micro USB 2.0
Baterai: Li-Ion JM-1
Dimensi: 110 x 60 x 11,4 milimeter
Berat: 107 gram
Harga: Rp 4,599 juta

TEMPO.CO

Related Posts:

Nokia Asha 303 - Handphone Nokia Terbaru 2011

Nokia Asha 303

Handphone terbaru NOkia 2011 - Ponsel qwerty masih dipercaya Nokia untuk mengangkat pamornya di Indonesia. Tonggak sejarah keluarga qwerty Nokia pun siap dilanjutkan lewat Asha 303, dimana Indonesia dipilih menjadi negara pertama untuk peluncuran perangkat ini.

Nokia Asha 303 tampil cukup elegan dengan perpaduan layar sentuh 2,6 inch dan keyboard full qwerty. Kolaborasi ini ditambah dengan akses cepat ke internet, jejaring sosial, fitur messaging dan beragam aplikasi dari Nokia Store.

Fitur-fitur standar jadi pelengkap perangkat ini seperti fasilitas WiFi, bluetooth, radio, akses games, serta tambahan kamera utama berkekuatan 3,2 megapixel.

Dari spesifikasi tersebut sepertinya Asha 303 dikondisikan untuk masuk ke segmen menengah. Meski demikian, dapur pacu untuk perangkat ini terbilang mumpuni, sebab sudah dibenamkan prosesor berkekuatan 1 GHz.

Nokia Asha 303 sendiri sebelumnya telah dipamerkan di ajang Nokia World 2011 di London, Inggris bersama saudara-saudaranya: Asha 300, 200 dan 201.

Kala itu, CEO Nokia Stephen Elop mengatakan, salah satu tujuan Nokia yakni merangkul miliaran orang untuk terkoneksi dengan internet melalui ponsel. Target yang disebut Nokia sebagai 'reach the next billion' ini terutama menyasar negara-negara berkembang.

Nama Asha sendiri berasal dari bahasa Hindi yang berarti asa atau harapan. Disebutkan Elop, Asha menandakan fokus Nokia pada pengalaman pengguna dan menghubungkan banyak orang ke kesempatan yang membantu mereka mencapai keinginan mereka.

"Untuk mencapai tujuan itu, Nokia konsisten dengan misinya menghadirkan perangkat berkualitas tinggi dan stylish yang menyediakan akses terbaik ke jejaring sosial, internet dan informasi," tukas Elop, dilansir New York Times.

Nokia sendiri sepertinya masih percaya dengan pamor ponsel qwerty di Indonesia. vendor ponsel asal Finlandia ini mengklaim sebagai pelopor perangkat komunikasi qwerty, dengan berbagai produk yang diumumkan sejak akhir tahun 1990-an, ditandai oleh Nokia 9000 yang diluncurkan di tahun 1996.

Sejak itu Nokia mengaku terus berinovasi dan telah meluncurkan lebih dari 30 perangkat qwerty, yang dapat ditemukan dalam bentuk monoblok, slide, lipat, dan layar sentuh.

Kini, melanjutkan inovasinya, Nokia akan meluncurkan perangkat qwerty terbaru lewat Asha 303. Dan Indonesia adalah negara pertama di dunia yang mendapatkan kehormatan untuk peluncuran perangkat tersebut, Kamis (24/11/2011) esok.

Related Posts:

4 Ponsel Nokia Terbaru Akan di Rilis

"Sampai akhir tahun, kami akan keluarkan tiga sampai empat produk lagi. Resminya dalam sepekan ke depan," ungkap Lukman kepada Kompas.com, Minggu (20/11/2011).
4 Ponsel Nokia Terbaru Akan di Rilis

Nokia menyiapkan empat ponsel baru yang akan dijual di Indonesia. Diluncurkan bertahap hingga akhir tahun, ponsel ini menjadi ponsel pamungkas Nokia di tahun 2011.

Head of Marketing Go To Market and Activation Nokia Indonesia Lukman Susetio menjelaskan, ponsel yang akan diluncurkan terdiri dari ponsel kelas atas (high-end) dan ponsel mainstream (low-end).

"Sampai akhir tahun, kami akan keluarkan tiga sampai empat produk lagi. Resminya dalam sepekan ke depan," ungkap Lukman kepada Kompas.com, Minggu (20/11/2011).

Pihak Nokia Indonesia belum secara jelas menyampaikan seri ponsel yang akan diluncurkan dalam waktu dekat. Namun, Lukman menyebut ponsel dengan seri Asha yang akan dikeluarkan. Dalam ajang Nokia World di London sebelumnya, vendor asal Finlandia ini sudah memamerkan Nokia 200, Nokia Asha 201, Nokia Asha 300, dan Nokia Asha 303. Kemungkinan besar, empat model ini yang akan dirilis.

Nokia 200 adalah perangkat dual SIM card, sedangkan Nokia 201 hanya satu SIM card. Kedua ponsel ini berdesain mirip dengan Nokia C3 dan dilengkapi speaker yang menggema.

Berjalan di sistem operasi Symbian 40, kedua ponsel ini memiliki papan ketik QWERTY dan aplikasi WhatsApp. Kelebihannya, memori internal kedua ponsel ini bisa dijejali hingga kapasitas 32 GB.

Sementara itu, Nokia 300 dan Nokia 303 ini sudah memiliki desain layar sentuh, tetapi papan ketik Nokia 300 berdesain candybar. Adapun Nokia 303 memiliki keyboard QWERTY.

Nokia Asha 300 memiliki nilai lebih dalam hal kamera 5 MP yang dipadukan dengan kemampuan rekam video 30 fps, sementara Nokia Asha 303 dengan kamera cukup 3,2 megapiksel dan merekam video berkecepatan 15 fps. Di dalam Nokia Asha 300 nantinya juga akan di-install aplikasi WhatsApp Messenger dan permainan Angry Birds.

Khusus Nokia 303, Nokia tampaknya sudah menyiapkan seri ini sebagai penerus Nokia X3-02 Touch and Type. Model seperti ini memang sedang tren, apalagi untuk membendung perangkat dari Blackberry atau vendor-vendor lainnya.

Kisaran harga untuk Nokia 300 yaitu 85 euro (Rp 1,1 juta), sementara Nokia 303 sekitar 115 euro (Rp 1,5 juta). Namun, belum diketahui kisaran harga untuk Nokia 200 dan 201.

"Kami masih merahasiakan ponsel mana yang akan dikeluarkan di sini," pungkasnya.

http://tekno.kompas.com/read/2011/11/20/13191430/Nokia.Indonesia.Akan.Rilis.4.Ponsel.Baru

Related Posts:

Samsung Galaxy Y Smartfren

"Hari ini Samsung bekerja sama dengan Smartfren, melakukan penjualan perdana smartphone Android Samsung pertama di Indonesia yang menggunakan jaringan CDMA. Kekuatan EV-DO yang mendukung kinerja Galaxy Y CDMA sebagai sebuah smartphone yang selalu terkoneksi jaringan data atau internet, menjadi nilai lebih yang kami tawarkan," ujar Yoo Young Kim, Manager Director PT. Samsung Electronics Indonesia.
Samsung Galaxy Y Smartfren

Smartfren, penyedia layanan telekomunikasi berbasis teknologi EV-DO bersama Samsung Electronics Indonesia melakukan penjualan perdana Samsung Galaxy Y CDMA. Penjualan perdana ini akan digelar selama dua hari (19 dan 20 November 2011) serempak di 3 kota, yakni : Jakarta, Bandung, dan Surabaya.
Ponsel Samsung Galaxy Y ini tergolong kategori high end namun tetap dengan harga terjangkau oleh anak muda
-- Djoko Tata Ibrahim, Deputy CEO Commercial Smartfren.

Dalam penjualan perdana ini, pelajar dan mahasiswa diberi diskon Rp 200 ribu dari harga normal Rp 1,2 juta, untuk pembelian Samsung Galaxy Y yang di-bundling dengan kartu Smartfren jika membawa kartu pelajar atau kartu mahasiswa.

"Hari ini Samsung bekerja sama dengan Smartfren, melakukan penjualan perdana smartphone Android Samsung pertama di Indonesia yang menggunakan jaringan CDMA. Kekuatan EV-DO yang mendukung kinerja Galaxy Y CDMA sebagai sebuah smartphone yang selalu terkoneksi jaringan data atau internet, menjadi nilai lebih yang kami tawarkan," ujar Yoo Young Kim, Manager Director PT. Samsung Electronics Indonesia.

Samsung Galaxy Y CDMA memang diperuntukkan bagi konsumen muda, yang ingin selalu terkoneksi dengan dunianya. Smartphone ini menggunakan sistem operasi Android 2.3.6 Gingerbread dan diperkuat prosesor 600 MHz BCM2 1552. Ponsel ini memiliki layar sentuh besar berukuran 3.0 inci QVGA TFT (320 x 240), dilengkapi oleh kamera 2 megapixel, memori internal160 MB dengan gratis MicroSD 2 GB.

"Setelah Smartfren meluncurkan ponsel Xtream EV-DO dengan target di kota kedua dan ketiga, kerja sama dengan Samsung kali ini menargetkan kota-kota pertama, yakni kota besar, maka kami melakukan penjualan perdana di tiga kota besar. Ponsel Samsung Galaxy Y ini tergolong kategori high-end namun tetap dengan harga terjangkau oleh anak muda," jelas Djoko Tata Ibrahim, Deputy CEO Commercial Smartfren saat ditemui KOMPAS.com di tempat penjualan perdana Samsung Galaxy Y, di Atrium Plaza Semanggi, Jakarta, Sabtu (19/11/2011).

Dari kerja sama dengan Samsung ini, Smartfren menyediakan layanan akses Facebook dan Twitter gratis. Selain itu, tersedia paket Connex 2 GB seharga Rp 50 ribu untuk paket unlimited selama 30 hari dengan kecepatan download hingga 3,1 Mbps, serta bonus gratis 700 MB data (5 kali untuk 5 bulan) untuk akumulasi aktivasi setiap top up minimum Ro 50 ribu.

Related Posts:

Samsung Galaxy Y Esia

harga Samsung Galaxy Y bundel Esia

Samsung Galaxy Y Esia - ESIA membundel layanan CDMA mereka dengan Samsung Galaxy Y yang berbasis Android 2.3 (Gingerbread).

''79% smartphone bersistem operasi Android dikuasai Samsung. Itu sebabnya Esia yang didukung jaringan EVDO AHA memutuskan untuk menjalin kemitraan dengan Samsung untuk melayani kebutuhan akses data berkecepatan tinggi bagi pembeli,'' papar Wakil Direktur Utama PT Bakrie Telecom Tbk Erik Meijer.

Erik juga optimistis tren penggunaan smartphone di Indonesia terus meningkat. Data internal menunjukkan pertumbuhan smartphone mencapai 12%/bulan. Dari seluruh sistem operasi yang dipasang pada smartphone tersebut, Android merupakan yang paling populer dengan pencapaian 24% dari segmen itu.

Samsung Galaxy Y dilengkapi prosesor berkecepatan 600Hz, layar berukuran 3 inci dengan teknologi QVGA TFT, dan kamera beresolusi 2 Megapiksel.

Menurut Managing Director PT Samsung Electronics Indonesia Yoo Young Kim, Galaxy Y merupakan smartphone berbasis Android pertama Samsung yang menggunakan jaringan CDMA.

Selama pameran Samsung Exhibition di Main Atrium Plaza Semanggi, Jakarta, Bandung Indah Plaza, Bandung, dan Royal Plaza di Surabaya berlangsung, smartphone berharga Rp1,2 juta itu ditawarkan dengan harga Rp1 juta bagi pelajar. Pameran berlangsung pada 19-20 November 2010.

Selain itu, Esia menyediakan pula akses data gratis selama enam bulan. Penggunaan teknologi CDMA EVDO Esia pada Galaxy Y memungkinkan pelanggan Esia mengakses data dengan kecepatan hingga 3,1MHz. Dengan kecepatan sebesar itu, pelanggan Esia tidak perlu menunggu proses buffering saat menonton film di YouTube. (RO/OL-14)

http://www.mediaindonesia.com/mediagadget/index.php/read/2011/11/18/2602/5/Esia-Bundel-Samsung-Galaxy-Y

Related Posts:

Spesifikasi Samsung Galaxy Y

Desain.
Ringan dan minimalis. Bobotnya hanya 97.5 gram.
Minimalis karena desainnya berupa kotak bersiku tumpul di ke empat sudutnya.

Desain muka nampak hanya ada 3 tombol, begitu simpel namun permukaannya glossy sehinga sidik jari tangan akan nampak karenanya.

Spesifikasi Samsung Galaxy Y

Ponsel-ponsel Android kini semakin murah. Tak heran jika angka penjualan ponsel ber-OS robot hijau ini kian lama kian meroket saja. Bukan cuma ponsel Cina yang membanting harga smartphone Androidnya. Tapi vendor papan atas juga ikutan banting harga, apalagi di hari pertama peluncuran. Diskon besar disaat peluncuran tak ayal membuat pengguna tergiur dan tak heran jika antrian pun mengular.

Hal ini seperti yang dilakukan Samsung akhir pekan lalu ketika meluncukan Samsung Galaxy Y yang dilakukan serentak di enam kota, Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Malang, Surabaya, Makassar. Ponsel berlayar sentuh ini dilepas dengan harga promo, Rp. 999.000,- khusus 22 Oktober kemarin. Promo ini sudah termasuk bundling Indosat IM3 dengan paket internet data unlimited, gratis selama 3 bulan. Harga normal Samsung GALAXY Y adalah Rp. 1.199.000,- .

Ponsel berlayar tiga inci ini sudah mendukung layar multitouch, untuk menggeser layar serta melakukan zoom-in dan zoom-out. Ponsel ini disertai dengan dukungan prosesor 832 MHz dan memori internal 160MB. Jumlah memori internal memang tak seberapa besar untuk melayani keinginan pengguna menginstal bermacam aplikasi. Tapi beruntung, dengan OS Andorid Gingerbread kamu bisa memindahkan aplikasi yang terpasang di memori internal ke memori eksternal yang cukup hingga 32GB. Dalam paket penjualan telah disertakan MicroSD sebesar 2GB.

Kemudahan bersosial media tak dilupakan, dengan disediakannya Social Hub. Selain itu, smartphone ini didukung pula oleh multiple home screen dan hybrid widgets untuk memudahkan akses ke aplikasi favorit. Dilengkapi pula dengan document viewer yang memudahkan kamu untuk membaca dokumen di ponsel. Melihat harga yang cukup kompetitif, tak heran jika kamera yang dipasang di smartphone ini tak seberapa mumpuni. Kamera 2.0 megapixel serta kamera dibagian depan ponsel menyertai. Kamera ini mampu merekan video dengan format QVGA dengan kecepatan 15 fps. Melihat angka ini, dapat diasumsikan gerakan yang direkam tak seberapa detail. Meski demikian ponsel ini mampu memainkan video degnan kecepatan 30 fps. Dengan dimensi 104 x 58 x 11.5mm dan berat 97.5gram, ponsel ini cukup imut digenggam. Dilengkapi juga dengan baterai 1.200 mAh.

Spesifikasi Samsung Galaxy Y:
Harga: 1.199.000 rupiah.
Dimensi: 104 x 58 x 11.5 mm.
Berat: 97.5 gram.
Baterai: Li-Ion 1200 mAh.
Jaringan: GSM Quadband, HSDPA 900/2100 Mhz.
Layar: TFT capacitive touchscreen, 256K warna, 240 x 320, 3 inch.
Sistem Operasi: Android 2.3 (gingerbread).
Memori internal: 512 MB, ROm, 256 MB RAM.
Memori eksternal: MicroSD up to 32 GB.
Konektivitas: HSDPA, Bluetooth A2DP, kabel data microUSB, WiFi, Tethering, jack audio 3.5 mm.
Kamera 2 MP.
Messaging: SMS, MMS, email,push email, IM.
CPU: Prosesor 832 Mhz.
Aplikasi: Android market, youtube, gmail, google search, mapas, latitude, news and weather.

Fitur Lain:
GPS, navigation, audio player, sound recorder, video player, FM radio, organizer.
Waktu bicara: 6 jam 20 menit.
Waktu siaga: 540 jam.

Isi paket Penjualan:
Handset Samsung Galaxy Y, baterai, handsfree, charger, kabel data, kartu garansi, manual book.

Review Samsung Galaxy Y

Related Posts:

Relion RealPad, Tablet Android Layar 7 Inci Dengan Harga Murah


Baru-baru ini Relion baru saja mengeluarkan tablet baru. Relion memang pemain baru sebagai produsen tablet. Relion lebih banyak dikenal sebagai produsen thin client, mini PC dan lain-lain.


Relion RealPad, sebuah tablet yang dikhususkan untuk kalangan menengah ke bawah. Dikutip dari Chip, tablet ini menggunakan layar sentuh kapasitif dengan 5 multi point touch 7 inci yang mempunyai resolusi 800×600 piksel sebagai tampilannya. Di bagian depan, terdapat kamera VGA 640×490 piksel.


Di bagian dalamnya, tablet yang menggunakan sistem operasi Android 2.3.1 Gingerbread ini menggunakan prosesor Rockchip RK2918 Cortex A8 1.2GHz 518KB support Full HD. Untuk menunjang performanya, tablet ini memiliki RAM DDR3 512 MB.


Tablet ini kemungkinan dijual di pasaran dengan harga sekitar 1.8 juta rupiah.
Spesifikasi Relion RealPad

  • Processor : Rockchip RK2918 Cortex A8 1.2GHz 518KB support Full HD
  • Memory : 512MB DDR3
  • Hard Disk : 8GB NAND Flash
  • Display : 7″ 800 x 600 resolution (aspect ratio 4:3)
  • Display Type : Capacitive Touch Panel, 5 point Multi Touch
  • G-Sensor : Support 3D Games, Pictures, eBook
  • Connectivity : 802.11b/g/n draft WiFi network connection, Bluetooth 2.1 EDR
  • VGA : 2D/3D GPU supports Open GL ES 2.0, Open VG, and 3D
  • Camera : VGA 640 x 480 resolution
  • Speaker : D class embedded speaker
  • OS : Google Android 2.3.1 (Gingerbread)
  • Battery Life : Up to 10 hours for audio playback, 4-5 hours for video playing (depends on the resolution), and 7 hours for web browsing

Related Posts:

Review Video Demo Samsung Galaxy Tab 10.1N


Penampakan Galaxy Tab 10.1N terungkap pertama kali pada minggu lalu. Kehadiran Galaxy Tab 10.1N merupakan sebuah solusi Samsung untuk tetap dapat menjual tablet dengan format layar 10.1 inchinya itu di Jerman.
Review Video Demo Samsung Galaxy Tab 10.1N

Ketika terungkap minggu lalu, kita memang hanya bisa melihat secara sepintas hasil desain ulang dari Galaxy Tab 10.1 itu yang tampak hadir dengan list perak di sisi bagian depan perangkat.

Beberapa spesifikasi utama tablet ini juga sama seperti versi sebelumnya, yakni prosesor dual-core 1GHz, layar WXGA, serta baterai berkekuatan 7.000 mAh.

Ingin mengetahui tablet Samsung lebih mendalam lagi, simak video unboxing berikut yang diterbitkan oleh Newsgadget.de.

tabloadi pulsa.com

Related Posts:

Gambar - Gambar BlackBerry Bold 9790 (Bellagio) dan Curve Touch 9380 (Orlando)

2 Jagoan Baru RIM: BlackBerry Bellagio & Orlando

Research In Motion (RIM) secara resmi mendapuk Indonesia untuk penampilan dua produk anyarnya, BlackBerry Bold 9790 (Bellagio) dan Curve Touch 9380 (Orlando). Yuk, kita intip tampilannya.



Sama seperti seri sebelumnya, Dakota, Bold 9790 alias Bellagio hadir dengan perpaduan layar sentuh dan keyboard qwerty.



Gambar - Gambar BlackBerry Bold 9790 (Bellagio) dan Curve Touch 9380 (Orlando)



Ponsel ini juga diperkuat dengan BlackBerry OS 7 dan memori internal sebesar 8 GB.


Gambar - Gambar BlackBerry Bold 9790 (Bellagio) dan Curve Touch 9380 (Orlando)



Untuk membawa pulang BlackBerry Bellagio, user harus menyiapkan dana sebesar Rp 4,7 juta.


Gambar - Gambar BlackBerry Bold 9790 (Bellagio) dan Curve Touch 9380 (Orlando)

Sementara untuk Curve 9380, mungkin ini adalah jajaran pertama seri Curve yang sudah menggunakan layar sentuh tanpa keyboard atau full touch screen.




Gambar - Gambar BlackBerry Bold 9790 (Bellagio) dan Curve Touch 9380 (Orlando)



Ponsel ini mengedepankan layar 3,2 inch yang responsif serta kamera sebesar 5 MP.


Gambar - Gambar BlackBerry Bold 9790 (Bellagio) dan Curve Touch 9380 (Orlando)



Kedua BlackBerry di atas juga ditambahkan kemampuan Argumented Reality dan Near Field Communication (NFC), teknologi wireless terbaru.

via detikinet

Related Posts:

Mengintip BlackBerry London

Foto penampakan BlackBerry London, yang merupakan handset pertama menggunakan OS BBX, beredar luas di internet. Kendati belum diumumkan secara resmi oleh Research in Motion (RIM), ponsel ini bisa ditelisik lebih jauh.
Mengintip  BlackBerry London

Dari fotonya, terlihat London mengusung konsep bodi yang sangat berbeda dengan ponsel BlackBerry terdahulu. Dengan mengandalkan full touchscreen, ponsel ini boleh dikatakan lebih mirip dengan P9981, BlackBerry edisi terbatas untuk vendor mobil Porsche.

Dilansir melalui The Verge, Selasa (15/11/2011), 'London' dikabarkan bakal lebih tipis dari iPhone dan tingkat ketipisannya hampir setara dengan Samsung Galaxy S II, yang diklaim merupakan ponsel Android tertipis di dunia. Uniknya, sisi-sisi London yang futuristik, membuat ponsel cerdas ini terlihat sangar.

Soal antarmuka, BlackBerry yang juga mempunyai kode nama Colt ini, akan mirip atau mengambil banyak adopsi dari OS QNX, yang sudah terlihat di PlayBook. Seperti terlihat di foto, tampilannya didesain sedemikian rupa, dengan efek menonjol yang lebih kentara.

Ponsel ini hadir dengan layar sentuh 3,7 inci, yang diapit oleh dua strip logam perak. Perangkat terbaru ini terlihat berbeda dengan smartphone BlackBerry lainnya.

BBX merupakan sistem operasi yang tampaknya disiapkan oleh RIM untuk bersaing dengan rivalnya, Apple dan Android. OS ini berbasis QNX, perangkat lunak yang dikembangkan untuk tablet BlackBerry, PlayBook.

Sementara ini, BlackBerry London diduga dilengkapi prosesor dual core 1.5GHz, penyimpanan internal 16GB, dan memori 1GB. Sedangkan untuk kamera, smartphone ini memiliki resolusi 8MP pada kamera belakang dan 2MP untuk kamera depan.

sumber

Related Posts:

Blackberry Curve 9380 Spesifikasi dan Harga Blackberry Terbaru

Dua smartphone BlackBerry terbaru berbasis sistem operasi BlackBerry 7 yakni BB Bold 9790 dan BB Curve 9380 resmi diperkenalkan pertama kali di Indonesia.
Blackberry Curve 9380 Spesifikasi dan Harga Blackberry Terbaru

"Kami sangat gembira untuk menngembangkan portofolio BlackBerry 7 dengan BlackBerry Bold 9790 dan BlackBerry Curve 9380 yang baru ini," ungkap Senior Vice President Handle Product Management RIM, Carlo Chiarello, di Ballroom Ritz Carlton, Jakarta, Selasa malam.

"Untuk meningkatkan kepuasan pelanggan kami juga melibatkan developer lokal yang aplikasinya disesuaikan dengan kebutuhan Indonesia. Karena saya yakin dengan banyaknya developer lokal maka banyak pengguna yang beralih menggunakan BlackBerry," lanjutnya.

Berikut merupakan perbedaan dan persamaan antara Bold 9790 dan Curve 9380 :

BlackBerry Bold 9790
Smartphone ini menggabungkan layar sentuh responsif dengan resolulusi tertinggi dengan keyboard berdaya sentuh tinggi, serta trackpad optik yang akurat. Ukuran layar yang digunakan 2,44 inci dengan resolusi 480 x 360.

Bold 9790 menggunakan prosesor bertenaga 1Ghz, pembelian ponsel ini sudah dilengkapi dengan kartu memori sebesar 8GB dan bisa di-upgrade hingga 32GB.

BlackBerry Curve 9380
Smartphone ini sepenuhnya menggunakan layar sentuh. Ini pertama kalinya digunakan dalam tipe Curve. Layar sentuhnya berukuran 3,2 inci dan menampilkan resolusi tinggi yang sangat responsif sehingga aplikasi jejaring sosial seperti BlackBerry Messenger (BBM), Facebook, Twitter dan Social Feeds dapat menghadirkan pengalaman mobile lebih terpadu juga menyenangkan.

Persamaan keduanya, antara lain :

1. Kedua Smartphone teranyar dari RIM ini dilengkapi kamera 5MP yang disertakan Flash dan perekam video.

2. Keduanya sudah menggunakan OS BlackBerry 7 yang menghadirkan pengalaman browsing lebih cepat. Selain itu pencarian dengan suara juga disertakan dan sudah mendukung realitas tertambah (augmented reality) dan NFC (Near Field Communications) yang menjadikan pengguna dapat berhubungan dengan dunia sekitar melalui cara yang lebih menarik dan segar.

3. Keduanya juga telah dilengkapi HTML 5 yang menawarkan pengalaman permaianan dan video yang lebih mengagumkan.

Kedua perangkat ini akan dibanderol dengah harga mulai dari Rp. 4.599.000 dan mulai terjual pada 25 November mendatang.

via okezone

Related Posts:

Blackberry Bold 9790 Spesifikasi dan Harga Blackberry Terbaru

Harga Dan Spesifikasi BlackBerry Bold 9790 Smartphone ini menggabungkan layar sentuh responsif dengan resolulusi tertinggi dengan keyboard berdaya sentuh tinggi, serta trackpad optik yang akurat. Ukuran layar yang digunakan 2,44 inci dengan resolusi 480 x 360.
Spesifikasi Blackberry Bold 9790

Bold 9790 menggunakan prosesor bertenaga 1Ghz, pembelian ponsel ini sudah dilengkapi dengan kartu memori sebesar 8GB dan bisa di-upgrade hingga 32GB.
Spesifikasi Blackberry Bold 9790

Spesifikasi Blackberry Bold 9790 Bellagio:

* Dimensi : 110 x 60 x 11,4 mm
* Layar: 2,45 inci, resolusi 480 x 360, touchscreen
* Network: Quad-band GSM 850 /900 /1800 /1900 MHz, Konektivitas: 3G, HSDPA, WiFi b/g/n, NFC support, Bluetooth
* Prosesor : 1,2 GHz
* Memori: RAM 768 MB, Memori internal 8GB, Memori eksternal dengan format microSD yang dapat di-upgrade hingga 32 GB
* Kamera: 5MP autofokus, auto face detection, image stabilization, 2x digital zoom, 2.592 x 1944 piksel, camera zoom, video capture, VGA (640 x 480)
* OS : BlackBerry OS versi 7
* Fitur : A-GPS, Blackberry Maps, Kompas digital yang baru, akselerometer (Magnetometer), Proximity Sensor
* Baterai: 1230 mAh

Harga Blackberry Bold 9790 mulai dari Rp. 4.599.000 dan mulai terjual pada 25 November mendatang

Related Posts:

Blackberry London - BlackBerry Terbaru dengan OS BBX

Research In Motion (RIM) sebentar lagi akan meluncurkan smartphone terbarunya, yang menjalankan sistem operasi baru yaitu BBX. Smartphone ini dikenal dengan nama BlackBerry London, yang menurut laporan bentuknya akan lebih ramping dibandingkan iPhone 4S.

Purwarupa BlackBerry London ini sepertinya telah bocor di internet, lantaran vendor asal Kanada itu belum memperkenalkannya ke publik.

Dilansir Tech Radar, Selasa (15/11/2011), ponsel ini hadir dengan layar sentuh 3,7 inci, yang diapit oleh dua strip logam perak. Perangkat terbaru ini terlihat berbeda dengan smartphone BlackBerry lainnya.

BBX merupakan sistem operasi yang tampaknya disiapkan oleh RIM untuk bersaing dengan rivalnya, Apple dan Android. OS ini berbasis QNX, perangkat lunak yang dikembangkan untuk tablet BlackBerry, PlayBook.

Sementara ini, 'London' diduga dilengkapi prosesor dual core 1.5GHz, penyimpanan internal 16GB, dan memori 1GB. Sedangkan untuk kamera, smartphone ini memiliki resolusi 8MP pada kamera belakang dan 2MP untuk kamera depan.

Smartphone yang sepintas terlihat seperti Nokia N8 ini, rencananya akan diluncurkan pada Q2 atau Q3 tahun depan.

Menelisik Lebih Jauh BlackBerry 'London'

Foto penampakan BlackBerry London, yang merupakan handset pertama menggunakan OS BBX, beredar luas di internet. Kendati belum diumumkan secara resmi oleh Research in Motion (RIM), ponsel ini bisa ditelisik lebih jauh.

Dari fotonya, terlihat London mengusung konsep bodi yang sangat berbeda dengan ponsel BlackBerry terdahulu. Dengan mengandalkan full touchscreen, ponsel ini boleh dikatakan lebih mirip dengan P9981, BlackBerry edisi terbatas untuk vendor mobil Porsche.

Dilansir melalui The Verge, Selasa (15/11/2011), 'London' dikabarkan bakal lebih tipis dari iPhone dan tingkat ketipisannya hampir setara dengan Samsung Galaxy S II, yang diklaim merupakan ponsel Android tertipis di dunia. Uniknya, sisi-sisi London yang futuristik, membuat ponsel cerdas ini terlihat sangar.

Soal antarmuka, BlackBerry yang juga mempunyai kode nama Colt ini, akan mirip atau mengambil banyak adopsi dari OS QNX, yang sudah terlihat di PlayBook. Seperti terlihat di foto, tampilannya didesain sedemikian rupa, dengan efek menonjol yang lebih kentara.

Ponsel ini hadir dengan layar sentuh 3,7 inci, yang diapit oleh dua strip logam perak. Perangkat terbaru ini terlihat berbeda dengan smartphone BlackBerry lainnya.

BBX merupakan sistem operasi yang tampaknya disiapkan oleh RIM untuk bersaing dengan rivalnya, Apple dan Android. OS ini berbasis QNX, perangkat lunak yang dikembangkan untuk tablet BlackBerry, PlayBook.

Sementara ini, 'London' diduga dilengkapi prosesor dual core 1.5GHz, penyimpanan internal 16GB, dan memori 1GB. Sedangkan untuk kamera, smartphone ini memiliki resolusi 8MP pada kamera belakang dan 2MP untuk kamera depan.

via okezone

Related Posts:

Spesifikasi Huawei Honor

Spesifikasi Huawei Honor - Setelah kita intip Spesifikasi Huawei Visio sekarang mari kita intip Spesifikasi Huawei Honor,
Spesifikasi Huawei Honor

Huawei Honor Andalkan Baterai Perkasa

Baterai di smartphone Android disinyalir boros. Huawei coba menepis penilaian tersebut dengan meluncurkan smartphone terbarunya, Huawei Honor. Berbekal baterai 1.930 mAh, Huawei Honor diklaim bisa hidup lebih lama.

"Kami ingin mematahkan mitos baterai Android boros dengan Huawei Honor. Anda bisa menyaksikan film di ponsel ini sampai jontor, sampai kira-kira 16 jam," klaim Riadi Sugihtani, Marketing Director Huawei Device Indonesia di Jakarta.
Spesifikasi Huawei Honor

Huawei Honor yang berbasis OS Android Gingerbread 2.3.5 ini memang jadi andalan baru Huawei di pasar smartphone 'robot hijau' Indonesia. Mereka mengklaim, Honor adalah ponsel Android berlayar 4 inch dengan baterai terkuat.

Honor dibekali spesifikasi antara lain prosesor 1,4 GHz, kamera belakang 8 megapixel, kamera depan 2 megapixel, serta fitur DLNA (Digital Living Network Alliance) untuk membuatnya mudah terhubung dengan perangkat lain yang juga bersertifikasi DLNA.
Spesifikasi Huawei Honor

Spesifikasi Huawei Honor :

* 3G WCDMA/HSPA+
* Quad Band GSM/EDGE/GPRS
* 4” inch FWVGA Touchscreen Display
* 8 megapixel camera + 2 megapixel front camera
* 1.4GHz CPU + 512Mb RAM
* 4GB ROM + Micro SD Card up to 32GB
* Google Android OS v2.3.5
* Wi-Fi 802.11b/g/n , Bluetooth
* A-GPS, DLNA certified
* Stereo FM + 3.mm Jack
* 3G Download speed 14.4 Mbps + 5.76 Mbps Upload Speed
* 1900mAh Li-Ion Battery
* Weight: 140 gm

Related Posts: