Nampaknya, kali ini Samsung tidak mengklaim Galaxy Note 10.1 adalah sebuah perangkat perpaduan smartphone dan tablet. Tagline perangkat ini adalah "It's 10.1". It's Galaxy Note!" Ya, Galaxy Note 10.1 inci ini benar-benar komputer tablet.
Sama seperti pendahulunya, Galaxy Note 10.1 juga dilengkapi stylus pen yang dapat digunakan untuk menulis dan menggambar. Nilai tambah lainnya, perangkat ini juga telah disediakan 2 aplikasi dari Adobe, yakni Photoshop Touch dan Adobe Ideas.
Dikutip dari situs Samsung Mobile Press, Galaxy Note 10.1 diperkuat dengan prosesor dual-core 1.4 GHz, RAM 1GB, layar 10.1 inchi WXGA beresolusi 1280×800, kamera 3MP dengan LED Flash dan kamera depan 2MP, serta beroperasi dengan Android 4.0 Ice Cream Sandwich.
Memori internal Galaxy Note 10.1 tersedia dalam 3 pilihan, yakni 16GB, 32GB dan 64GB.
Untuk konektivitas, tersedia MicroSD, MicroUSB, jack audio 3,5 mm, bluetooth, serta 3G dan Wi-Fi untuk koneksi internet.
0 Response to "Samsung Galaxy Note 10.1, Galaxy Note Versi "Besar""
Posting Komentar