Blackberry Bold 9790 - Si Mungil dari Keluarga Bold

"Pada 15 November lalu, RIM secara resmi memperkenalkan pada dunia BlackBerry Bold 9790 dari Jakarta. Pada 26 November nanti, Bold 9790 mulai dijual dengan harga Rp 4,599 juta."

Inilah telepon seluler cerdas pertama buatan Research In Motion (RIM) yang diluncurkan di Indonesia. RIM memandang Indonesia adalah pasar yang penting dan potensial.

Pada 15 November lalu, RIM secara resmi memperkenalkan pada dunia BlackBerry Bold 9790 dari Jakarta. Pada 26 November nanti, Bold 9790 mulai dijual dengan harga Rp 4,599 juta.

Selain sebagai tempat lahirnya Bold 9790, Indonesia juga menjadi negara pertama tempat penjualan Bold 9790. Dipastikan para penggemar ponsel cerdas asal Kanada ini di Indonesia yang pertama kali mencicipinya.

Dari segi fisik, 9790 adalah paling mungil di keluarga Bold. Prosesor yang diusungnya pun relatif rendah dibanding pendahulunya, Bold 9900, yakni hanya berkecepatan 1 GHz.

Untuk urusan layar, BlackBerry Bold 9790 sudah mengadopsi teknologi sentuh dengan luas 2,45 inci. Meski berlayar sentuh jenis kapasitif, ponsel cerdas ini tetap dilengkapi keypad QWERTY khas BlackBerry.

Selain paling mungil di antara Bold, bodi 9790 juga sangat tipis. Menurut RIM, baik orang Eropa maupun Asia, merasa nyaman menggenggam Bold 9790, yang memiliki ukuran 110 x 60 x 11,4 milimeter.

Masih dibandingkan dengan Bold 9900, keypad Bold 9790 lebih kecil, namun tetap nyaman digunakan berkat bentuknya yang sedikit menonjol. Jajaran keypad ini terlihat memenuhi bagian bawah Bold 9790.

Secara keseluruhan, Bold 9790 tetap menampilkan kesan elegan dengan barisan garis metal melengkung di antara tombol keypad. Namun bila dibandingkan Bold 9900, ponsel ini terasa kalah bersaing.

Meski begitu, dimensinya yang tipis dan bobotnya yang lebih ringan membuat Bold 9790 terasa pas di tangan. Apalagi teknologi layar sentuh yang telah dibenamkan membuat penggunaan Bold 9790 lebih praktis.

Di bagian dalam, BlackBerry Bold 9790 menyediakan memori RAM sebesar 768 MB yang dikombinasikan dengan prosesor Marvel Tavor MG1 berkecepatan 1 GHz. Kombinasi itu membuat pemakaian Bold 9790 semakin menyenangkan.

Kebanyakan pengguna ponsel cerdas hanya mementingkan seberapa hebat prosesor yang digunakan. Tapi sebenarnya, jumlah atau besaran RAM sama pentingnya. Bahkan ada yang berpendapat besaran RAM lebih penting ketimbang prosesor.

BlackBerry Bold 9790 mendukung beberapa aplikasi dokumen, seperti Word, Excel, PowerPoint, dan PDF. Juga push e-mail. Selain itu, ponsel ini juga menawarkan akses ke situs jejaring sosial, seperti Facebook dan Twitter.

Sebagai salah satu unsur hiburan, Bold 9790 dilengkapi kamera dengan resolusi 5 megapiksel, LED flash, dan fitur auto-focus. Sedangkan untuk konektivitas tersedia GPRS, Bluetooth, 3G, dan Wi-Fi.

Seperti ponsel cerdas BlackBerry keluaran baru lainnya, Bold 9790 juga telah menggunakan sistem operasi BlackBerry 7, yang memiliki kecepatan 40 persen lebih cepat dibanding sistem operasi sebelumnya untuk berselancar di Internet.

SPESIFIKASI Blackberry Bold 9790

Jaringan: 2G (GSM 850/900/1.800/1.900), 3G (HSDPA 900/1.700/2.100)
Prosesor: Marvel Tavor MG1, kecepatan 1 GHz
Keypad: QWERTY
Layar: Kapasitif 2,4 inci, 360 x 480 piksel, 16 juta warna
Fitur: Sensor accelerometer, Optical trackpad
Kamera: 5 megapiksel, LED Flash, Auto-focus, image stabilization, Geo-tagging, dan deteksi wajah
Format Video: MP4, H.263, H.264, WMV
Memori Internal: 768 MB RAM, 8 GB, slot microSD hingga 32 GB
Pesan: E-mail (IMAP, POP3, SMTP, BlackBerry Connect, Push E-mail) dan Instant Messaging
Koneksi Internet: Wi-Fi 802.11 n, GPRS/EDGE, dan 3G (HSDPA, 7.2 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps)
Transfer Data: Bluetooth 2.1 + EDR dan Micro USB 2.0
Baterai: Li-Ion JM-1
Dimensi: 110 x 60 x 11,4 milimeter
Berat: 107 gram
Harga: Rp 4,599 juta

TEMPO.CO

Related Posts:

0 Response to "Blackberry Bold 9790 - Si Mungil dari Keluarga Bold"